Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta (UNISA Yogyakarta) kembali melaksanakan kegiatan Surveillance Audit ISO 21001:2018 secara daring melalui akun zoom, Senin (8/2). Kegiatan ini sebagai upaya menjamin mutu UNISA Yogyakarta secara berkelanjutan.
Rektor Unisa Yogyakarta, Warsiti, S.Kp.,M.Kep.,Sp.Mat dalam acara pembukaan menyampaikan bahwa di masa pandemi ini Unisa Yogyakarta selalu berkomitmen untuk meningkatkan mutu. Salah satunya dengan tetap melaksanakan audit Surveillance ISO 21001: 2018. Berbagai adaptasi dilakukan antara lain pembelajaran online dan beberapa juga dilakukan secara offline dengan memperhatikan protokol kesehatan ketat.
Sholichin Agung Darmawan selaku Lead Audit dalam sambutannya menyampaikan bahwa surveillance ini untuk melihat apakah Unisa Yogyakarta masih konsisten dengan standar ISO 21001: 2018. Selain itu untuk meihat respon Unisa Yogyakarta terkait dengan pembelajaran online, isu-isu eksternal dan internal seperti pandemic Covid 19, kebijakan pemerintah, monitoring progress renstra, renop dan sebagainya.
Surveillance ISO ini diselenggarakan selama tiga hari dan dilakukan secara parallel mulai dari top manajemen, badan penjaminan mutu dan biro yang ada di Unisa Yogyakarta.